POJOKSULSEL.Com, PAREPARE – Kantor Dinas Perdagangan kota Parepare, turun melakukan pantauan terhadap harga kebutuhan pokok di pasar tradisional Lakessi.

Hasil pantauan rutin itu tercatat harga daging ayam broiler naik, begitupun dengan harga telur ayam ras. Kenaikannya mencapai 7 persen.

Itu diungkapkan Kepala Dinas Perdagangan pemerintah Kota Parepare, Prasetyo Catur. (7/11/2022).

“Harga daging ayam Broiler naik dari 24ribu/kilogram menjadi 25ribu perkilogram,” katanya.

Namun, kata Prasetyo, kebutuhan pokok lain juga ada yang mengalami penurunan harga.

“Untuk komoditas lain asa cabai merah yang harganya turun,” kata dia.

Menurut Prasetyo, tidak terjadi gejolak harga yang signifikan hingga sejak kenaikan harga bbm beberapa bulan lalu di kota Parepare.

Dia menjelaskan, pemerintah kota Parepare melalui Kantor Dinas Perdagangan akan terus melakukan pemantauan agar tidak terjadi lonjakan harga kebutuhan pokok di tengah masyarakat.

“Tentu atas arahan Bapak Wali Kota kami akan terus hadir di tengah masyarakat dalam upaya pengendalian harga kebutuhan pokok,” tandasnya. (*)